Honda Civic Type R adalah versi kencang dari Honda Civic yang sering Anda lihat di jalanan. Untuk pertama kalinya dalam sejarah Honda Prospect Motor, APM Honda mobil di Indonesia, mereka memasarkan secara resmi Honda Civic Type R. Kalau sebelum ini Anda pernah melihat Type R, berarti mobil itu masuk melalui pintu Importir Umum (IU).
Honda Civic Type R gnerasi terbaru mengusung body Honda Civic Hatchback, yang ditambahkan peranti aerodinamika untuk mendukung performanya. Sekujur body-nya terlihat membesar dibanding versi standar Civic Hatchback.
Di interiornya, Civic Type R, sebagai mobil sport, terlihat agresif dengan kombinasi warna merah, hitam, dan ornamen metal. karena mobil ini hanya tersedia dengan transmisi manual, maka tongkat peerseneling manual lah yang ada di kabin, dengan kepala yang terbuat dari bahan metal.
Senjata utama Civic Type R ada di balik bonnetnya. Di situlah tertanam mesin berkode K20C, mesin empat silinder berkapasitas 2.0 liter dengan imbuhan turbo. Tenaganya mencapai 310 PS, dengan torsi puncak 400 Nm. Semua performanya disalurkan ke roda depan melalui transmisi 6-speed, yang mana ini adalah sesuatu yang luar biasa karena biasanya, untuk mobil gerak depan, tenaganya tidak lebih dari 200-an PS. Ini untuk menjaga agar kaki depannya tidak rontok.
Bagaimana Honda bisa menghindari hal itu adalah sesuatu yang rumit dan bisa menjadi satu artikel panjang tersendiri. Yang pasti, kalau Anda pernah mencoba kesenangan berkendara Civic turbo terbaru, kalikan dua, dan Anda akan bisa membayangkan bagaimana menyenangkannya Civic Type R.
Oh ya, mobil ini juga pemegang rekor tercepat di sirkuit legendaris Nurburgring, Jerman, untuk kelas mobil berpenggerak roda depan. Apa itu Nurburgring? Ini adalah kiblatnya pabrikan mobil di seluruh dunia. Sirkuit tertutup dengan panjang 25 km, berisi banyak tikungan ‘jebakan betmen’, dan permukaan jalan kadang asapal kadang beton, yang harus ditaklukan. Lulus dari sirkuit ini, biasanya mobil bisa dipastikan memiliki karakter pengendalian dan performa sporty, alias kencang.
Civic Type R menaklukan jarak 25 km itu dalam waktu 7:43,80 detik. Yes itu tujuh menit empat puluh tiga koma delapan detik. Untuk 25 km.
Mesin K20 yang digunakan oleh mobil ini serupa dengan Honda Accord generasi terbaru, yang sudah dijual di Amerika Serikat. Ini adalah kebijakan Honda, yang selalu menggunakan satu mesin untuk berbagai segmen.
Khusus Mesin K20C turbocharged yang digunakan Civic Type R diset untuk bisa menghasilkan 310 hp, dan 400 Nm. Sedangkan pada Accord generasi kedelapan yang baru meluncur di Amerika Serikat, tenaganya hanya 195 PS.
Mesin K20 memang terkenal fleksibel meskipun umurnya cukup tua. Mesin ini pertama kali diperkenalkan pada tahun 2001, dan hingga sekarang terus diperbaharui dan digunakan pada berbagai produk Honda.
Untuk mengatur pembakaran, Honda juga memasangkan teknologi VTEC (bukan i-VTEC), lengkap dengan sistem Drive By Wire (DBW), yang menghilangkan fungsi kabel gas.
KLIK LINK BERIKUT UNTUK MENGETAHUI INFORMASI LAINNYA :
- HARGA - PROMO - BROSUR
Honda New Brio | Honda New Mobilio | Honda BR-V | Honda All New Jazz | Honda HR-V | Honda New CR-V | Honda All New City | Honda Civic Hatchback | Honda All New Civic | Honda New CR-Z | Honda New Accord | Honda All New Odyssey | Honda New Freed